Kunjungan dan Pelatihan Lapangan Pompa Air Tenaga Surya di Kuningan Jawa Barat
Pada Sabtu, 27 Agustus 2022, empat belas operator lokal dari Bobonaro, Atauro, dan Manatuto Timor Leste mengunjungi Desa Ciniru, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat dalam rangka mengikuti pelatihan pengoperasian, pemeliharaan, dan pengelolaan pompa air tenaga surya. Pelatihan ini difasilitasi oleh Proyek ACCESS bekerjasama dengan PPSDM KEBTKE dari tanggal 22-29 Agustus 2022, dilanjutkan dengan ujian sertifikasi pada tanggal 31 Agustus sampai 01 September 2022. Menurut Imas Agustina, Technical Officer of Local Capacity Development, "Pelatihan ini dilakukan agar para peserta mendapatkan pengalaman langsung mengoperasikan dan merawat pompa air tenaga surya (PATS)." Ditambahkannya sesudah pelatihan para peserta bisa merawat fasilitas yang dibangun di desa mereka.
Bayuaji Prakoso sebagai fasilitator pelatihan mengatakan, "Perawatan PATS tidak sulit dilakukan yang penting memastikan, bahwa panel-panel listrik tidak kotor dan tidak dimasuki oleh serangga kecil." Panel listrik yang kotor dan menjadi sarang semut sulit untuk dibersihkan, "Seperti yang saya lihat di Timor Leste, sarang semutnya gede-gede."
Kegiatan ini merupakan bagian dari pelatihan Pelatihan dan Sertifikasi Teknis Pengoperasian dan Pemeliharaan Pompa Air Tenaga Surya yang diselenggarakan dalam kerangka Kerjasama Selatan-Selatan dan Triangular antara Indonesia dan Timor Leste dengan dukungan dari Republik Korea.
###
Penulis: Elizabeth Gabriela